Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia meraih 41 attack point berbanding 39 milik Thailand dan 4 kali mencatatkan service ace ketika Thailand hanya satu kali.
Namun, penampilan Indonesia babak belur dalam aspek blok dan eror.
Pasukan blok Thailand yang dipimpin Kissada Nilsawai mencetak 14 point, sementara Indonesia hanya enam.
Sementara soal eror, Indonesia memberikan 21 angka cuma-cuma untuk Thailand pada laga kali ini sedangkan Thailand cuma membuang 13 poin.
Padahal, Indonesia sudah menurunkan skuad terbaiknya.
Rendy Tamamilang, Dio Zulfikri, Yudha Mardiansyah Putra, Hendra Kurniawan, Farham Halim, Agil Angga, dan libero Fahreza Rakha Abhinaya turun pada sebagai pemain mula.
Angga mencetak poin tertinggi dalam pertandingan tersebut.
Eks Samator yang musim lalu membela Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga ini mencetak 18 poin sendirian.
"Kita kurang bagus di passing dan juga blok," kata pelatih timnas voli Indonesia, Victor Laiyan, dalam siaran pers dari PBVSI.
"Blok sering bolong."