Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ketika segala sesuatunya tidak berjalan dengan baik untuk Marc, ada dua pertanda: dia mencari ban (towing) atau terjatuh," kata Checa kepada DAZN.
Namun, risiko yang diambil Marquez wajar bagi seorang juara dunia karena masih diliputi rasa penasaran pada musim ini.
Bagaimana tidak? Podium yang diraih Marquez pada Sprint dan balapan hari Minggu memang tak ada satu pun yang posisi pertama.
Sudah lebih dari 1000 hari berlalu sejak Marquez merasakan kemenangan terakhirnya di MotoGP pada 2021 silam.
Selain itu patut dipertimbangkan perbedaan dukungan teknis yang diterima Marquez.
Marquez mengendarai motor Ducati Desmosedici GP23 dari tahun lalu sedangkan Bagnaia dan Martin sama-sama dipersenjatai Desmosedici GP24 terbaru.
Sebelum Marquez terjatuh, pembalap GP23 berikutnya yaitu Marco Bezzecchi (Pertamina Enduro VR46) tertinggal sejauh 10 detik.
Sementara Marquez dapat memangkas jarak dengan Bagnaia dari 1,7 detik menjadi 1,3 detik. Itu hampir setengah detik.
Kesempatan Marquez untuk podium belum berakhir.
Masih ada balapan grand prix MotoGP Austria 2024 yang mesti dijalani pada Minggu (18/7/2024) pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Hasil Sprint MotoGP Austria 2024 - Marc Marquez Apes Saat Francesco Bagnaia Tak Tersentuh di Depan