Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam soal Maarten Paes Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia: Lengkap Sudah All-Star Naturalisasi

By Bagas Reza - Senin, 19 Agustus 2024 | 12:30 WIB
Maarten Paes saat beraksi dalam duel MLS All-Stars di Columbus, Ohio (23/7/2024). Calon kiper timnas Indonesia gagal selamatkan klubnya, FC Dallas, dari eliminasi di ajang Leagues Cup meski total melakukan 13 penyelamatan melawan FC Juarez. (JASON MOWRY/AFP)

Memang selama ini belum ada kiper naturalisasi yang didatangkan timnas Indonesia, sementara sudah ada pemain naturalisasi di setiap pemain outfield.

"Dia (Paes) melengkapi puzzle yang hilang dalam all-star skuad naturalisasi timnas Indonesia," tulis Thin The Thao.

"Yang akan berkompetisi untuk memperbutkan tike Piala Dunia 2026 nanti," tambahnya.

Baca Juga: Nyaris Jadi Sumber Bencana, Marc Marquez Dianggap Sudah Kalah sejak Awal meski Comeback dan Tertinggal 13 Detik pada MotoGP Austria

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Timnas Indonesia (@timnasindonesia)

Maarten Paes sendiri sudah tidak sabar ingin segera membela timnas Indonesia.

"Saya merasa senang berbincang dengan kalian," ucap Paes dalam instagram timnas.indonesia, Sabtu (18/8/2024).

"Saya rasa ingin datang ke sana secepatnya, bermain secepatnya untuk Tim Nasional.

"Dan saya sangat bersyukur memiliki kesempatan ini dan bermain untuk Garuda."

"Saya tidak sabar untuk bertemu dengan kalian langsung."

"Kita ciptakan kenangan indah bersama. Manyala abangku," imbuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P