Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino Ferdinan Gabung Oxford United, Media Vietnam: Berkat Orang Dalam?

By Arif Setiawan - Selasa, 20 Agustus 2024 | 13:48 WIB
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan resmi bergabung dengan Oxford United. (INSTAGRAM/ SHIN TAE-YONG)

Bahkan, Soha juga membeberkan beberapa prestasi yang telah diukir pemain berusia 19 tahun itu.

Seperti contohnya yakni kesuksesan meraih medali emas SEA Games ke-32 hingga membantu timnas Indonesia lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Marselino dianggap sebagai salah satu talenta paling cemerlang di sepak bola Indonesia dengan prestasi."

"Seperti medali emas SEA Games ke-32, lolos ke babak kualifikasi ketiga Piala Dunia 2026 Asia, dan lolos ke babak kedua klasemen Piala Asia 2023 dan melaju ke babak semifinal Asia U-23 2024," tulis Soha.

Sementara itu, Erick Thohir sendiri turut mengucapkan selamat bergabung kepada Marselino.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan sambutan di BRI Center, Sudirman, Jakarta, Selasa (6/8/2024).

Erick Thohir lalu berharap Marselino bisa mengambil banyak pelajaran selama berseragam Oxford United.

"Selamat datang dan berjuang di Oxford United Marselino!."

Baca Juga: Bojan Hodak Beri Kabar Terbaru Terkait Cedera Striker Andalan Persib

"Jadikan ini kesempatan untuk belajar dan berkembang," tulis Erick Thohir.