Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drama Lanjutan Kylian Mbappe Vs PSG, Tuntut 943 Miliar dan Ancam Sang Mantan Dicoret dari Liga Champions

By Beri Bagja - Rabu, 21 Agustus 2024 | 05:20 WIB
Penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe, menuntut sisa pembayaran gaji dan bonus yang belum dibayarkan PSG senilai 943 miliar rupiah. Mantan klubnya terancam dicoret dari Liga Champions. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Baca Juga: Musuh Real Madrid Tenang, Kylian Mbappe Ternyata Tak Semengerikan Itu

Proses hukum ini bisa berakibat buruk terhadap Paris Saint-Germain.

Jika dinyatakan bersalah, PSG terancam sanksi lumayan berat karena tergolong vonis kegagalan memenuhi hak-hak atas pemain.

Otoritas berkemungkinan melakukan embargo transfer sehingga mereka dilarang melakukan aktivitas jual-beli pemain dalam kurun waktu tertentu.

Potensi hukuman tak kalah berat adalah pencabutan lisensi UEFA untuk tampil di Liga Champions.

Kubu Paris menanggapi kasus ini dengan keyakinan bahwa mereka memang tak wajib memberikan sisa rincian biaya di atas untuk mantan pemain andalannya.

"PSG tidak ingin memberikan komentar apa pun mengenai diskusi yang sedang berlangsung, yang telah berjalan konstruktif selama berbulan-bulan terakhir ini," bunyi pernyataan dari kubu Paris.

FRANCK FIFE/AFP
Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi (kiri) dan Kylian Mbappe saat berbicara dalam jumpa pers (23/5/2022).

Sebelumnya, tim raksasa Ligue 1 terlibat kisruh soal penentuan masa depan Kylian Mbappe.

Snag raja gol Piala Dunia 2022 menolak untuk memperpanjang masa kerja di Paris, tapi juga enggan pindah klub pada musim panas tahun lalu.