Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah ke Piala Dunia, Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Telan Derita Jelang Piala Asia

By Alif Mardiansyah - Rabu, 21 Agustus 2024 | 14:00 WIB
Salah satu official timnas amputasi Indonesia sedang menambal lapangan yang berlubang saat sesi latihan di Lapangan Pamentas, Lebak Bulus, Jakarta, Selasa (20/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pernah tampil di Piala Dunia 2022, timnas amputasi sepak bola Indonesia kini menelan derita dalam persiapannya menuju Piala Asia 2024.

Kisah manis sempat ditulis timnas sepak bola amputasi Indonesia dengan kiprahnya tampil di Piala Dunia 2022.

Kesempatan tampil di Piala Dunia 2022 pun diraih timnas sepak bola amputasi Indonesia dengan perjuangan lewat babak kualifikasi.

Timnas sepak bola amputasi Indonesia melakoni babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 di wilayah timur zona Asia dengan bersaing melawan Jepang, Malaysia, dan Bangladesh pada bulan Maret dua tahun yang lalu.

Tim dengan julukan Garuda INAF tersebut berhasil menang atas Malaysia serta Bangladesh, namun takluk dari Jepang kala itu.

Torehan itu membawa timnas sepak bola amputasi Indonesia berhasil menjadi runner-up pada klasemen akhir wilayah timur zona Asia babak Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Sekaligus juga memastikan satu tiket untuk timnas sepak bola amputasi Indonesia unjuk gigi di Piala Dunia 2022 yang digelar 1 Oktober 2022 hingga 9 Oktober 2022 di Turki.

Hasil akhir di Piala Dunia 2022, Garuda INAF menempati posisi ke-22 dari 24 negara yang berpartisipasi.

Meskipun begitu, perjuangan timnas sepak bola amputasi Indonesia patut diancungi jempol karena mampu tampil pada kancah dunia.

Baca Juga: Vietnam Masih Sewot karena Timnas Indonesia Remehkan Piala AFF