Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Chiang/Wu mencetak tiga poin beruntun untuk mendekat, 16-17. Chiang/Wu akhirnya menyamakan kedudukan.
Setelah itu, kedua pasang pemain bergantian mencetak poin hingga skor, 18-18.
Chiang/Wu berbalik unggul, 19-18 yang kembali diseimbangkan Fikri/Daniel.
Fikri/Daniel melanjutkan dengan mencetak game point, 20-19. Perebutan angka semakin sengit di saat poin kritis.
Fikri/Daniel menjaga momentum dan menyentuh angka 21 lebih dulu.
"Untuk menghadapi pertandingan babak kedua, saya akan istirahat dulu, recovery dulu untuk mengembalikan tenaga. Semoga besok bisa tampil bagus di lapangan. Segala kekurangan yang ada harus bisa diperbaiki lagi," kata Fikri.
"Bicara soal kekurangan yang ada pada saya sendiri, faktor kesabarannya. Juga ada mati sendiri. Powernya juga masih kurang karena shuttlecock di sini berkarakter berat."
Fikri/Daniel akan menjumpai pemenang laga antara He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China) dan Lee Fang Chih/Lee Fang Jen (Taiwan).