Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kecelakaan yang sering dialami Marquez pada musim ini pun lantas menimbulkan pertanyaan dari berbagai pihak.
Dulu, Marquez sering jatuh saat masih bersama Repsol Honda karena motor RC213V yang kabarnya kian liar dan sulit dikendalikan.
Namun sekarang, dia sudah pindah ke Gresini dengan motor GP23 yang sejauh ini baik baik saja untuk pembalap lain.
Akan tetapi, mengapa titel raja crash masih dia pegang?
Mungkinkah Marquez terlalu mendorong batas dirinya sendiri demi mempertahankan daya persaingan?
Si Semut dari Cervera sebenarnya juga menyayangkan karena crash adalah sesuatu yang tidak ingin dialaminya terlalu sering. Apalagi di usia dia sekarang dan dengan kondisi fisik yang butuh lebih bugar.
Namun, Marquez berusaha tidak terlalu mempedulikannya.
"Tentu saja saya tidak ingin sering jatuh," kata kata Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari Paddock-GP.
"Tetapi, statistik soal angka kecelakaan adalah angka-angka yang tidak menarik bagi saya," katanya tak acuh.
Di satu sisi, Marquez merasa bahwa jumlah kecelakaan yang sering dialaminya bukan murni akibat kesalahan dia.