Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marc Marquez langsung mentas dengan catatan putaran yang menjanjikan. Juara dunia delapan kali itu berhasil membukukan 1 menit 47,272 detik dan belum terkejar pembalap lain.
Bahkan sampai 20 menit sesi practice berlalu, Marquez masih jadi yang paling cepat. Jorge Martin sempat mengalami insiden kecil saat motornya kebablasan masuk ke area pasir di dekat sirkuit Aragon. Tampak bahwa runner-up MotoGP 2023 itu kesulitan mengontrol ban depan motor Ducati GP24 miliknya.
Grip rendah di aspal baru Sirkuit Aragon memang telah jadi masalah utama sebagian besar pembalap. Namun sejauh ini, baru Marquez yang berhasil menguasai sirkuit tersebut.
Martin pelan-pelan mulai menunjukkan kecepatannya. Tapi dia selalu kecolongan di sektor dua dan tiga yang membuat kecepatannya turun.
Sementara itu, Bagnaia masih belum menemukan feel di atas sirkuit yang nyaman. Setela sempat masuk 10 besar, juara dunia tiga kali itu malah turun ke peringkat 12.
Ada momen kru tim Prima Pramac memberi tahu Martin bahwa dia diikuti Bagnaia. Namun Bagnaia bukan pembalap yang menjilat ludahnya sendiri. Murid Valentino Rossi yang anti-towing itu dengan sigap mencari jalannya sendiri dan tidak terpengaruh dengan posisi Martin yang sempat sengaja melambat.
Marquez kembali ke sirkuit di 30 menit terakhir, setelah sempat kembali ke pit. Kecepatannya masih konsisten. Dia sangat andal menguasai sektor-sektor Sirkuit Aragon dengan kecepatan yang semakin gila.
Marquez mencatat 1 menit 46,954 detik. Membuat gap-nya makin jauh dari pembalap lain yang masih kesulitan dengan tingkat cengkeraman yang rendah.
Memasuki 23 menit terakhir, Fabio Quartararo dan Augusto Fernandez apes mengalami crash. Quartararo mengalami lowside di tikungan 6, sedangkan Fernandez crash di tikungan 16 dan sempat berguling-guling di area gravel dan pasir.
Memasuki 20 menit terakhir, Bagnaia akhirnya berhasil menembus lima besr setelah membukukan 1 menit 47,553 detik.