Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keunggulannya 9-4 perlahan buyar ketika Lee Chia Hao mampu mendekatkan jarak sampai 14-13.
Lu masih tak bisa bernapas lega karena gap poinnya terus didekati Lee.
Hingga pada akhirnya, momentum didapatkan Lu setelah memasuki fase akhir gim ketiga.
Di gim penentuan ini, Lu memberanikan diri untuk meladeni netting tipis Lee.
Dia bersabar dalam posisi bertahan sampai Lee yang justru eror.
Lu Guang Zu akhirnya berhasil merengkuh gelar juara dengan skor akhir 21-16, 20-22, 21-18 dalam pertarungan 68 menit.
Keberhasilannya meraih gelar Korea Open 2024 menjadi titel tertinggi sepanjang karier Lu. Ini adalah gelar turnamen BWF World Tour Super 500 pertama yang pernah dia miliki.
Sebelumnya, Lu Guang Zu pernah punya kesempatan mengecap gelar lebih tinggi saat dia mampu tembus final China Open 2023.
Sayangnya, di turnamen level Super 750 itu, dia harus puas jadi runner-up setelah kalah dari Viktor Axelsen asal Denmark.
Terlepas dari itu, kesuksesan Lu Guang Zu menjuarai Korea Open 2024 turut menyelamatkan wajah skuad bulu tanglis China agar tidak pulang dengan tangan hampa gelar juara.
Dia juga masih mempertahankan gengsi kekuatan tunggal putra Negeri Tirai Bambu setelah dua pemain yang lebih diunggulkan di atasnya, Shi Yu Qi (unggulan 1) dan Li Shi Feng (unggulan 3) tumbang lebih dulu.
Shi Yu Qi sebelumnya kalah dari Lee Cheuk Yiu (Hong Kong), yang kemudian dikalahkan oleh Lu Guang Zu pada laga semifinal dengan cara comeback, 13-21, 21-19, 21-12.