Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Gembira Bagi Shin Tae-yong, Arab Saudi Dipusingkan Satu Masalah Besar Sebelum Jumpa Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 1 September 2024 | 22:46 WIB
Para pemain timnas Arab Saudi yang mulai menjalani latihan perdana pada Jumat (30/8/2024.) (SAFF.COM.SA)

Seperti yang diketahui, Roberto Mancini membawa tiga kiper untuk lawan Timnas Indonesia.

Tiga kiper yang dimaksud adalah Raghed Najjar (Al Nassr), Muhammad Al-Owais (Al Hilal), dan Ahmed Al-Kassar (Al Qadsiah).

Ketiganya ternyata punya masalah menit bermain bersama timnya masing-masing.

Dikutip dari Transfermarkt, ketiga kiper yang dibawa oleh Roberto Mancini belum sekalipun mencatatkan menit bermain untuk timnya pada Liga Arab Saudi 2024/2025.

Kurangnya menit bermain untuk ketiganya disebabkan hadirnya penjaga gawang asing kelas dunia di klubnya masing-masing.

Raghed Najjar harus bersaing dengan kiper Timnas Brasil, Bento Matheus untuk memperebutkan posisi utama.

Sementara, Muhammad Al-Owais harus bersaing dengan kiper utama Timnas Maroko, Yacine Bonno untuk tempat utama di Al-Hilal.

Baca Juga: Timnas Indonesia Punya Jersey Latihan Baru, Shin Tae-yong: Erspo Berusaha Menjadi Lebih Baik

Nama terakhir yaitu Ahmed Al-Kassar harus bersaing dengan penjaga gawang andalan Timnas Belgia, Koen Casteels.

Tentu, hal ini jauh berbeda dengan Timnas Indonesia.