Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Juventus Vs AS Roma Miskin Peluang, Tren Kemenangan Bianconeri Disetop

By Beri Bagja - Senin, 2 September 2024 | 03:41 WIB
Dusan Vlahovic berebut bola dengan Bryan Cristante dalam laga Juventus vs AS Roma pada lanjutan Liga Italia di Allianz Stadium Turin (1/9/2024). (ISABELLA BONOTTO/AFP)

Pada babak kedua, sejumlah perubahan dilakukan kedua pelatih demi menggenjot serangan.

Motta memasukkan para rekrutan baru, Teun Koopmeiners, Francisco Conceicao, dan Nico Gonzalez, guna mencicipi debut.

Sementara De Rossi memasukkan Dybala sampai gelandang anyarnya, Manu Kone.

Sampai memasuki 10 menit akhir laga, kedua tim masih kesulitan mencetak gol maupun peluang emas.

Rentetan upaya mereka lebih dulu gagal sebelum mencapai area berbahaya karena disapu maupun diblok lawan.

Memasuki injury time, ada tembakan jarak jauh bek sayap Roma, Angelino, yang meleset dari gawang, lalu disusul tendangan Yildiz yang sia-sia karena melayang jauh ke tribune.

Sampai peluit akhir, skor imbang tanpa gol tetap bertahan dan satu poin menjadi hasil teradil dalam laga yang miskin peluang ini.

Hasil Pertandingan

Juventus 0-0 AS Roma

Susunan Pemain

Juve (4-2-3-1): 29-Michele Di Gregorio; 37-Nicolo Savona, 4-Federico Gatti, 3-Bremer, 32-Juan Cabal (Teun Koopmeiners 46'); 5-Manuel Locatelli (Weston McKennie 67'), 21-Nicolo Fagioli (Douglas Luiz 67'); 27-Andrea Cambiaso, 10-Kenan Yildiz, 51-Samuel Mbangula (Francisco Conceicao 46'); 9-Dusan Vlahovic (Nico Gonzalez 83').

Pelatih: Thiago Motta

Roma (4-3-3): 99-Mile Svilar; 19-Zeki Celik, 23-Gianluca Mancini, 5-Evan Ndicka, 3-Angelino; 61-Niccolo Pisilli (Manu Kone 72'), 4-Bryan Cristante, 7-Lorenzo Pellegrini (Tommaso Baldanzi 82'); 18-Matias Soule (Paulo Dybala 62'), 11-Artem Dovbyk (Eldor Shomurodov 82'), 56-Alexis Saelemaekers (Nicola Zalewski 62')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P