Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Mauresmo adalah pemain sayap yang memiliki teknik dan kecepatan," ujarnya.
"Perkembangannya sangat cepat akhir-akhir ini, dan ia melesat dari U-21 ke tim utama."
"Kami senang dapat membawanya ke TOP Oss dengan status bebas transfer," imbuhnya.
Baca Juga: Media Inggris Puji Marselino Ferdinan, Gelandang Timnas Indonesia Harus Beri Bukti
???????????????????????????????? ???????? ????????????????-????????????! ❤️???? pic.twitter.com/fBiN1WCiFJ
— TOP Oss (@topossofficial) September 2, 2024
Sedangkan Mauresmo Hinoke juga bersyukur mendapat ketertarikan dari Top Oss.
Kembali ia menegaskan akan memaksimalkan kemampuannya terutama di sisi kecepatan untuk membantu tim mencapai target.
"Setelah debut saya, TOP Oss menunjukkan minat, dan setelah berbicara dengan manajemen dan pelatih, saya merasa senang," kata Mauresmo Hinoke.
"Saya suka bergerak dan menggunakan kecepatan saya, tetapi saya juga tahu betapa pentingnya bekerja keras dan bertahan untuk tim."
"Selain itu, saya adalah orang yang sangat mencintai keluarga, dan itu juga cocok dengan klub ini," tambahnya.
Meski pernah membela timnas U-20 Indonesia, kemungkinan kecil Mauresmo Hinoke bisa dinaturalisasi.
Dikabarkan Hinoke memiliki garis keturunan Indonesia keempat atau kelima sehingga tidak eligible menurut FIFA.