Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Arab Saudi - Ragnar Oratmangoen dkk Umrah, Tim Asuhan Roberto Mancini Gelar Aksi Amal

By Arif Setiawan - Selasa, 3 September 2024 | 19:15 WIB
Penyerang Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen saat menjalani umrah jelang lawan Arab Saudi di Kualifikasi PIala Dunia 2026 zona Asia, Senin (2/9/2024). (INSTAGRAM/RAGNAR ORATMANGOEN)

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto.

"Iya sudah mendapatkan izin dari Shin Tae-yong," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com, Senin (2/9/2024).

Di sisi lain, skuad Arab Saudi melakukan aksi amal pada Senin (2/9/2024).

Aksi tersebut yakni dengan memberikan dukungan dan doa kepada anak-anak yang menderita kanker yang berada di sebuah rumah sakit di Arab Saudi.

INSTAGRAM/@SAUDINT
Pada pemain timnas Arab Saudi memberikan dukungan dan doa kepada anak-anak yang menderita kanker yang berada di sebuah rumah sakit di Arab Saudi melalui panggilan Video.

Dukungan diberikan melalui sebuah panggilan video tepat setelah tim asuhan Robero Mancini menjalani latihan bersama.

"Timnas Arab Saudi bertemu anak-anak dengan pasien kanker dari Rumah Sakit King Faisal live setelah akhir sesi latihan."

"Doa untuk mereka cepat pulih," tulis akun instagram timnas Arab Saudi, @Saudint.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P