Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong memotong generasi dengan mencetak pemain-pemain muda yang hingga saat ini menjadi andalan baik di usia mudah hingga senior.
Namun, dengan keputusannya yang berani itu, akhirnya timnas Indonesia mulai menunjukkan taringnya.
Tim Merah Putih berhasil melangkah hingga ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Thom Haye Nego dengan Klub Belanda, Ia Harus Tinggalkan Timnas Indonesia Demi Rampungkan Transfer?
Bahkan sebelumnya Asnawi Mangkualam dan kawna-kawan juga bisa melangkah hingga ke babak 16 besar Piala Asia 2023,.
Selain itu, timnas U-23 Indonesia yang dibawah pimpinannya sukses melangkah hingga ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024 lalu.
"Masalah pertama di sepak bola Indonesia adalah kurangnya daya juang, itu yang ingin saya ubah," ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA, Selasa (3/9/2024).
"Siapa pun yang masih terhanyut dengan euforia memungkinkan untuk dicoret dari skuad dan kemudian memilih pemain-pemain baru lebih muda (dengan daya juang lebih)," ucapnya.
"Itulah yang menjadi alasan utama hingga kami bisa lolos sampai sekarang."
Juru taktik asal Negeri Ginseng tersebut mengatakan bahwa skuad Garuda mulai menunjukkan perubahan besar.