Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jonatan Christie Terkejut dengan Kemenangan Alex Lanier pada Japan Open 2024 Saat Tengah Menemani Istri Melahirkan dan Persiapan ke Hong Kong Open 2024

By Delia Mustikasari - Kamis, 5 September 2024 | 22:10 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, di pelatnas Cipayung, Jakarta, Rabu (4/9/2024). (DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

"Tidak menutup kemungkinan di usia menjelang pensiun bisa bersinar karena banyak juga seperti itu meski waktu emas setiap pemain berbeda," ujar Jonatan.

"Bisa dilihat An Se-young (Korea Selatan) masih muda bisa mendapat semua gelar di usia muda. Jarang sekali yang seperti dia. Ada juga yang suksesnya di akhir-akhir. kita tidak tahu. Jadi, berusaha saja."

Baca Juga: Rasa 'Muak' Anthony Ginting Lihat Lapangan Usai Olimpiade Paris 2024, Coba 'Comeback' Jelang Hong Kong Open 2024

Saat menemani istri melahirkan, Jonatan tetap memantau perkembangan turnamen bulu tangkis.

"Jujur kaget juga saat melihat Alex Lanier (Prancis) bisa juara (Japan Open 2024). Cukup terkejut juga, tetapi kalau dilihat permainannya juga dia sedang bermain bagus, pukulannya baik," tutur Jonatan.

"Mungkin dari pemain yang habis Olimpiade masih belum kembali performanya dan absen. Kita tidak pernah tahu individu dengan problem masing-masing, jadi mungkin ada sisi itu juga."

"Tetapi, saya rasa (hasil) itu cukup baik juga untuk bulu tangkis, khususnya tunggal putra."

"Jadi, negara-negara yang mungkin dulunya tidak pernah diperhitungkan, tetapi sekarang banyak memunculkan bibit baru yang bagus."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P