Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Perpisahan Luis Suarez Gagal Berbuah Manis, Alumnus Manahan Debut dengan Timnas Brasil

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 7 September 2024 | 10:46 WIB
Luis Suarez saat melakoni laga terakhir bersama Timnas Uruguay di Estadio Centenario, Jumat (6/9/2024). (X.COM/URUGUAYANHEROES)

Luis Suarez sendiri mencatatkan dua peluang emas pada pertandingan tersebut, yakni pada menit ke-15 dan menit ke-19.

Salah satu peluangnya bahkan hampir berbuah gol andai saja sepakan kaki kanannya tidak membentur tiang gawang Timnas Paraguay.

Alhasil, hingga pertandingan berakhir, skor sama kuat tanpa gol tetap bertahan.

Laga perpisahan Suarez pun mau tidak mau gagal berbuah manis karena Uruguay tidak meraih kemenangan.

Di pertandingan lain, Timnas Brasil berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Ekuador di Estadio Major Antonio Couto Pereira.

Baca Juga: Ada Timnas Indonesia, Ini Kata Presiden FIFA Gianni Infantino soal Matchday 1 Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Satu-satunya gol Tim Samba dalam laga itu dicetak oleh winger Real Madrid, Rodrygo Goes, pada menit ke-30.

MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Selebrasi winger Timnas U-17 Brasil, Willian Estevao, saat menghadapi Ekuador pada babak kedua 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (20/11/2023).

Pertandingan tersebut juga menjadi momen bersejarah bagi wonderkid Timnas Brasil, Willian Estevao.

Estevao menjalani debutnya di skuad senior Timnas Brasil.