Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Maignan Ngamuk-Ngamuk saat Dua Pemain Veteran Kicep Usai Prancis Keok di Tangan Italia

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 7 September 2024 | 23:40 WIB
Timnas Prancis takluk 1-3 dari Timnas Italia pada matchday pertama UEFA Nations League 2024, Jumat (6/9/2024) atau Sabtu dini hari WIB. (X.COM/ACTUFOOT__)

Gli Azzurri selanjutnya mampu berbalik unggul 3-1 atas Prancis berkat gol-gol dari Devide Frattesi (51') dan Giacomo Raspadori (74').

Keunggulan 3-1 tersebut mampu dipertahankan Italia hingga laga bubaran.

Kemenangan comeback armada milik Luciano Spalletti tersebut tergolong bersejarah.

Pasalnya, ini menjadi kemenangan pertama sejak 70 tahun silam di Negeri Menara Eiffel.

Saat Italia menikmati kemenangan bersejarah mereka di UEFA Nations League, Prancis justru dihantam berita tidak sedap.

Baca Juga: Messi dari Turkiye Masih Kesulitan di Real Madrid, Hijrah ke Jerman Bisa Jadi Pilihan Bijak

Ruang ganti tim menjadi memanas setelah Mike Maignan marah akibat kekalahan tersebut.

Dikutip BolaSport.com dari L'Equipe, Maignan marah sejadi-jadinya di ruang ganti pemain pascalaga.

Penjaga gawang AC Milan tersebut marah karena sikap rekan-rekannya yang buruk.

Maignan menjadi orang pertama yang menuju ke ruang ganti sebelum meledak-ledak ketika rekan-rekannya masuk berikutnya.