Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RESMI - Timnas Indonesia Pakai Jersey Putih Saat Lawan Australia, Insting Erick Thohir-Shin Tae-yong Yakini Tuah Si Warna Suci

By Bagas Reza - Senin, 9 September 2024 | 21:55 WIB
Rizky Ridho sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Malam ini saya akan lapor ke Pak Erick Thohir untuk menanyakan instingnya apa yang terbaik," kata Sumardji pada hari Minggu (8/9/2024).

"Saya akan menanyakan jersey apa yang terbaik untuk timnas Indonesia."

"Kenapa saya nanya itu karena ini bagian dari ritual yang harus kami jalankan," tambahnya.

Ternyata sudah dikonfirmasi bila jersey putih timnas Indonesia akan kembali dipakai saat lawan Australia.

Baca Juga: Persib Bandung Gugat Luis Milla ke CAS, Dugaan Eks Pelatih Timnas Indonesia Tabrak Aturan Kontrak Lewat Alasan Pribadi

Instagram timnas.indonesia
Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Adanya tuah dari jersey putih diyakini membuat timnas Indonesia memakai warna yang berarti suci ini untuk laga besok.

Sepanjang 2024, timnas Indonesia sudah menjalani 10 laga resmi, di mana 4 di antaranya memakai jersey putih.

Pasukan Garuda tidak pernah kalah saat memakai jersey putih, dengan rincian 3 kemenangan dan 1 imbang.

"Kalau warna putih kan kelihatan lebih elegan," kata Sumardji.