Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam laga persahabatan internasional melawan Kedah FC, Malut United menang 3-1.
"Kami memetik pelajaran bagus dari uji coba di Malaysia," ujar kiper Muhammad Fahri selaku perwakilan pemain Malut United dalam sesi konferensi pers sebelum laga melawan Semen Padang, Kamis (12/9/2024).
"Hasil itu sekaligus untuk mempersiapkan laga melawan Semen Padang dan menatap pertandingan lain di Liga 1," lanjutnya.
Bukan hanya uji coba melawan Kedah FC, Malut United juga menggunakan waktu jeda kompetisi untuk menyempurnakan strategi permainan dan chemistry antarpemain.
"Persiapan selama FIFA Matchday berjalan baik," timpal Imran.
"Tidak hanya penyelesaian akhir, kami memperbaiki semua aspek untuk melawan Semen Padang.”
Melawan Semen Padang, Malut United dipastikan tampil tanpa bek asal Brasil, yakni Cassio Scheid.
Diganjar kartu merah dalam laga pertama kontra Madura United, Scheid mendapatkan hukuman tambahan dari Komdis PSSI sehingga absen dalam 3 pertandingan dan belum bisa tampil pada pekan ke-4 Liga 1.
Ketidakhadiran Scheid bakal menjadi tantangan tersendiri bagi Malut United.
Pasalnya, kubu lawan punya Kenneth Ngwoke, striker yang memborong 2 gol Semen Padang di Liga 1 sejauh ini.
"Kami tidak melihat satu atau dua pemain," kata Imran lagi.
"Semua pemain yang diturunkan besok pasti punya kualitas."
"Tim pelatih punya tugas untuk mengantisipasi semua kondisi lawan,” tutur pelatih yang membawa Malut United promosi ke kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia itu.