Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Klubnya Jay Idzes, Waktunya AC Milan Tampil Solid dengan Duo Leao-Theo yang Dewasa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 13 September 2024 | 09:00 WIB
Rafael Leao (kiri) dan Theo Hernandez dikritik keras karena dianggap tidak menghormati pelatih dan pemain lain AC Milan akibat memisahkan diri saat cooling break dalam laga versus Lazio di lanjutan Liga Italia (31/8/2024). (AFP)

Sebagai tim promosi, I Lagunari hanya bisa meraup 1 poin dari 3 pertandingan dan terdampar di peringkat ke-19.

Oleh karena itu, eks pelatih AC Milan, Fabio Capello, mengharapkan bekas timnya bisa memanfaatkan momentum.

Capello ingin melihat AC Milan tampil solid dan melupakan kejadian memalukan saat melawan Lazio.

Baca Juga: AC Milan Diterpa Masalah Baru, Zlatan Ibrahimovic Ribut dengan Pemilik I Rossoneri

Ia juga berharap Leao dan Theo menunjukkan kedewasaannya dengan bermain sebagai satu tim yang solid.

"Saya harap saya salah, tapi ini akan sulit karena Milan sudah berjuang terlalu keras," ucap Capello, dikutip BolaSport.com dari Corriere della Sera.

"Tidak ada yang berubah dari musim lalu dalam hal organisasi. Pemain harus bereaksi."

"Setelah hal konyol yang dilakukan Leao dan Theo, mereka harus membuktikan menjadi grup yang solid karena keseimbangan adalah yang terpenting," tutur pria asal Italia tersebut menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P