Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Hong Kong Open 2024 - 5 Wakil Indonesia ke Semifinal, Leo/Bagas dan Sabar/Reza Berebut Final

By Agung Kurniawan - Jumat, 13 September 2024 | 21:02 WIB
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana dan Leo Rolly Carnando, saat tampil pada perempat final Hong Kong Open 2024 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, 13 September 2024. (BADMINTON INDONESIA)

Sedangkan Sabar/Reza melangkah dengan menundukkan perlawanan dari wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee juga melalui dua gim.

Keberhasilan Leo/Bagas dan Sabar/Reza membuat tim Merah-putih setidaknya sudah mengamankan satu tempat di babak final.

Hal itu lantaran kedua ganda putra tersebut akan saling berhadapan dalam laga bertajuk derbi Indonesia pada fase empat besar.

Satu-satunya harapan di nomor tunggal putri, Putri Kusuma Wardani juga masih belum terbendung di perempat final ini.

Putri KW mampu memaksa wakil Denmark Line Hojmark Kjaersfeldt angkat koper usai kalah dalam laga dua gim berdurasi 33 menit.

Anthony Sinisuka Ginting menggenapkan lima wakil Indonesia di babak final untuk mengikuti jejak Jonatan Chrisie.

Pemain asal Cimahi, Jawa Barat tersebut melaju setelah dia mampu mengalahkan pemain tuan rumah berdarah Indonesia, Jason Gunawan.

Baca Juga: Soroti Jarak Prestasi Belasan Tahun di Sektor Tunggal Putri, Susi Susanti : PBSI Perlu Program Berkesinambungan

HASIL LENGKAP WAKIL INDONESIA PADA BABAK PEREMPAT FINAL HONG KONG OPEN 2024, JUMAT (13/9/2024)

Lapangan 1