Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Paruh pertama berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Babak kedua dimulai dan Juventus kembali memeragakan permainan dominan selepas peluit dibunyikan.
Peluang bagi tim tamu hadir pada menit ke-50 saat Nicolas Gonzalez memberikan umpan terobosan ke arah Vlahovic.
Sambil berlari ke dalam kotak penalti, Vlahovic melepaskan tendangan mendatar, tetapi usahanya masih bisa digagalkan oleh Vasquez dengan penyelamatan lewat kakinya.
Tiga menit berselang gantian Koopmeiners yang nyaris membuka skor untuk Juventus.
Umpan silang dari Manuel Locatelli di sisi kanan pertahanan Empoli berhasil masuk ke area penalti dan bola berhasil dijangkau oleh Koopmeiners.
Namun, sepakan voli kaki kirinya dari sudut sempit masih bisa dipatahkan oleh Vasquez di depan gawang.
Dengan penyelamatan itu, tercatat sudah tiga saves yang berhasil dilakukan oleh kiper pinjaman AC Milan tersebut.
Adapun Juventus terus mengurung pertahanan Empoli hingga pertandingan memasuki menit ke-60, tetapi masih menemui jalan buntu.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Onana Gagalkan Penalti, Man United Balik Menang Lagi