Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pelatih Jadi Korban dari Liga 1 2024/2025, Widodo C Putro Mundur dari Kursi Pelatih Madura United

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 16 September 2024 | 12:00 WIB
Pelatih Madura United, Widodo C. Putro pada konferensi pers sebelum laga pekan kelima Liga 1 2024/2025 lawan Persis Solo (Liga Indonesia Baru)

"Begitu juga dengan Coach FX Yanuar sebagai tim analis," lanjutnya.

Pihaknya berharap bahwa keputusan ini jadi yang terbaik bagi kedua belah pihak.

Selain itu, Annisa berharap performa Madura United segera membaik.

"Semoga keputusan ini menjadi keputusan terbaik untuk kita semua," ujar Annisa Zhafarina.

"Dan semoga performa tim lebih baik ke depannya."

"Terimakasih Coach WCP dan Coach FX. Respek!" lanjutnya.

Usai hengkangnya Widodo C Putro, manajemen bergerak cepat.

Baca Juga: Kata Bojan Hodak Usai Persib Kalahkan PSIS, Akui Kesulitan?

Manajemen langsung menunjuk Rakhmat Basuki sebagai juru taktik sementara Madura United.

Rakhmat Basuki juga jadi pelatih yang membawa Madura United saat menembus final Championship Series Liga 1 2023/2024.