Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua laga tersebut yakni melawan PSM (11/9) dan PSIS (15/9).
Di sisi lain, Maung Bandung juga hanya memiliki empat hari jeda sebelum menghadapi Port FC.
"Empat hari ke depan mungkin kami akan menurunkan pemain pelapis."
"Karena ini laga ketiga bagi kami dengan jeda empat hari."
"Di waktu yang bersamaan, Port punya waktu recovery yang bagus karena liga (Thailand), mereka memperhatikan itu," kata Bojan Hodak, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Sementara itu, Persib memperoleh bekal positif sebelum melawan Port FC.
Bekal positif yang dimaksud yakni keberhasilan Persib mengakhiri puasa kemenangan setelah mengalahkan PSIS dengan skor 2-1.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Rafael Struick Resmi Gabung Klub Milik Pengusaha Indonesia Brisbane Roar
Bojan Hodak mengaku puas dengan lini pertahanan Persib tetapi catatan diberikan untuk lini serang.