Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penuh Rahasia dan Sembunyi-sembunyi, Sidang Kasus 115 Pelanggaran Man City Dimulai

By Beri Bagja - Selasa, 17 September 2024 | 05:20 WIB
Terancam sanksi pencopotan gelar hingga degradasi, Man City menghadapi persidangan kasus dugaan 115 pelanggaran finansial di Liga Inggris yang dimulai, Senin 16 September 2024. (OLI SCARFF/AFP)

TWITTER.COM/OPTAJOE
Sidang kasus pelanggaran finansial Man City dimulai pada Senin dan bikin curiga klub rival di Liga Inggris karena dilakukan sembunyi-sembunyi.

Detail Pelanggaran dan Sanksi

Sebelumnya pada Februari 2023, Man City didakwa melakukan pelanggaran finansial oleh otoritas Premier League dalam kurun waktu 2009-2018.

Mereka dianggap memanipulasi berbagai regulasi dengan total 115 pelanggaran.

Man City dihadapkan kepada sejumlah sanksi mulai dari denda, pengurangan poin di klasemen, hingga ancaman degradasi dan pencopotan gelar.

Khusus penghapusan gelar, sanksi ini berlaku untuk periode bermasalah yang mereka jalani.

Ada tuduhan bahwa klub tidak kooperatif dengan investigasi, tak mematuhi regulasi tentang profit dan keberlanjutan (PSR), dan melakukan manipulasi informasi keuangan selama 9 musim itu.

Baca Juga: Ancaman Degradasi Itu Nyata, Nasib Man City bakal Diketahui dalam Hitungan Bulan

Klub milik City Football Group diduga menyediakan informasi keuangan yang tidak akurat, termasuk soal laporan pembayaran gaji Roberto Mancini sepanjang bertugas di Etihad, dan remunerasi pemain yang tidak lengkap.

Pihak Manchester City sangat yakin tidak melakukan kesalahan yang dituduhkan.