Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil China Open 2024 - Selalu Telat Panas, Leo/Bagas Dihukum Semifinalis Olimpiade

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 19 September 2024 | 17:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, pada babak pertama China Open 2024 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (18/9/2024). (PBSI)

Gempuran Leo bahkan membuat pasangan Indonesia kini berbalik unggul satu poin pada skor 12-11.

Namun, Astrup/Rasmussen tak goyah dengan ancaman Leo/Bagas dan tetap membuat laga berlangsung alot sampai skor berimbang pada 15-15.

Justru Leo/Bagas yang harus kembali tertinggal dua poin pada skor 15-17. 

Upaya menyamakan Leo/Bagas tak berhasil setelah mampu mendekat satu poin hingga skor 18-19.

Pasangan Denmark yang akhirnya merebut gim pertama setelah servis dari Rasmussen berhasil mengecoh Leo.

Baca Juga: Hasil China Open 2024 - Tikung-Menikung Tajam, Jonatan Singkirkan Mimpi Buruk Olimpiade untuk Jumpa Penakluk Viktor Axelsen

Gim kedua menjadi lebih menyulitkan bagi Leo/Bagas yang sudah tertinggal dengan skor 1-9.

Kesalahan dari Astrup saat pukulan drive menyangkut di net akhirnya menghasilkan poin tambahan untuk Leo/Bagas.

Servis yang sangat tipis dari Leo membuat poin pasangan Indonesia bertambah pada 5-10.

Satu poin kembali dicetak pasangan Indonesia, tetapi pengembalian bola dari Bagas yang terlalu rendah membuat semifinalis Olimpiade Paris 2024 itu unggul lima poin pada interval gim kedua.