Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Terancam Sanksi PSSI Akibat Kericuhan Suporter, Umuh Muchtar: Sudah Biasa

By Arif Setiawan - Selasa, 24 September 2024 | 17:40 WIB
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kalau saya tahu dan saya mendengar baru saya bicara."

"Karena saya tadi langsung masuk ke locker, saya masuk ke ruang ganti," kata Umuh Muchtar, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Ya itu mah risiko (sanksi), udah biasa kita disanksi," ujarnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).

Lebih lanjut, Umuh Muchtar berharap kejadian serupa tak kembali terulang.

Umuh Muchtar ingin semua pihak saling memaafkan.

"Saya minta kondusif lagi aja ya."

"Udah harus saling memaafkan bila ada kesalahan-kesalahan ya."

"Giamanapun juga selalu ada kekurangan, ada kesalahan ya."

"Yang nomor satu kita Persib bisa menang lagi itu upah kekecewaan gitu," ucap Umuh Muchtar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P