Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Soal Lamine Yamal, kualitas tidak ada hubungannya dengan usia," ucap Hansi Flick seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.
"Ia sudah memiliki karier yang hebat dan bisa menjadi pemain terbaik," kata pelatih asal Jerman tersebut.
Potensi besar Yamal saat ini sudah berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh klubnya.
Akan tetapi, Flick tetap harus berhati-hati saat memberikan menit bermain ke pemainnya yang masih muda.
Barcelona tentu tidak ingin kasus Pedri terulang pada talenta emasnya.
Yamal membutuhkan waktu istirahat yang cukup agar kariernya berjalan lebih lama.
Baca Juga: Man United Vs Twente - Klub Inggris Jadi Kryptonite-nya Tim Mees Hilgers
La Blaugrana belum memberikan waktu istirahat yang layak ke sang winger pada awal musim ini.
Sebulan setelah musim berjalan, Yamal baru mendapatkan waktu istirahat selama 14 menit.
Flick harus segera menemukan taktik efektif yang lebih manusiawi untuk Yamal.