Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski tidak diunggulkan, AC Milan bahkan berhasil unggul lebih dulu lewat gol Christian Pulisic pada menit ke-10.
Federico Dimarco sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-27 hingga akhirnya AC Milan keluar sebagai pemenang berkat aksi Matteo Gabbia.
Gabbia mencetak gol pada menit ke-89 untuk memastikan kemenangan 2-1 AC Milan atas Inter Milan.
Setelah kemenangan tersebut, pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, mengaku tugasnya belum selesai.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Fonseca menyebut bahwa kemenangan atas rival sekota sangat penting.
Hal itu bisa membuat kepercayaan diri para pemain AC Milan mulai kembali baik.
Namun, Fonseca menilai bahwa anak-anak asuhnya wajib menang lagi melawan Lecce.
Kemenangan atas Lecce akan semakin memperkuat posisi bahwa AC Milan sudah bangkit pada musim ini.
"Ini sangat, sangat penting. Kami harus memastikan bahwa kami terus berkembang," ujar Fonseca.