Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, skuad Rossoneri pastinya menyadari sekarang bukan saatnya untuk terlalu jemawa.
Selain karena musim yang baru berjalan 6 pekan, mereka harus memperhatikan rekam jejak sang pelatih di klub terdahulu.
Rapor Milan permulaan musim ini seperti templat alias template, atau pola sama yang dijadikan acuan untuk start Fonseca bareng AS Roma.
Pria kelahiran Mozambik itu pernah menukangi I Lupi pada 2019-2021.
Selama dua musim di ibu kota Italia, uniknya Fonseca selalu mengawal kompetisi dengan ponten yang identik.
Roma dibawanya meraih 11 poin dari 6 pertandingan awal Serie A dengan rapor 3 kemenangan, 2 seri, dan 1 kalah.
Ya, benar-benar plek dengan catatan AC Milan awal musim ini.
Persamaan lain, Roma dan Milan asuhannya gagal menang dalam dua partai pertama.
Milan bahkan harus menunggu sampai pekan keempat untuk bisa mencicipi kemenangan pembukanya.