Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Gol Jens Raven Dibalas Cepat, Timnas U-20 Indonesia Ditahan Yaman di Babak Pertama

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 29 September 2024 | 20:22 WIB
Jens Raven (kiri) sedang berebut bola dengan Mohammed Naji Al-Qashmi (kanan) dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 antara timnas U-20 Indonesia versus timnas U-20 Yaman di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Babak pertama, Anwar Hussein tendangannya masih melambung dari gawang Indonesia (2').

kembali Yaman memberikan ancaman, dari luar kotak penalti tendangan Anwar kali ini bisa ditepis kiper Ikram Algiffari dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Peluang dari Indonesia lewat tendangan Dony Tri lewat tendangan bebas (18').

Diarahkan langsung ke gawang, bola berhasil ditinju oleh kiper Wadhah Anwar.

Mulai menit ke-25, permainan Indonesia bisa berkembang dan meningkatkan intensitas serangan.

Mufli Hidayat percobaannya dari luar kotak penalti masih melebar dari gawang Yaman (27').

Kali ini giliran tendangan Adel Abas yang tendangannya sukses melewati bek Indonesia tapi masih bisa diamankan kiper Ikram.

Saeed Abdullah bisa mencuri bola dari penguasaan Muhammad Iqbal (44').

Tendangan Saeed meluncur tipis ke sisi kiri pertahanan Indonesia.

Jens Raven sukses mecetak gol bagi Indonesia jelang akhir babak pertama.