Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkubang di Bawah dari Zaman Marc Marquez Bocil Kematian Sampai Sepuh, Kepala Tim Kawakan Akhirnya Mau ke MotoGP

By Ardhianto Wahyu - Selasa, 1 Oktober 2024 | 05:00 WIB
Pembalap Red Bull Ajo Motosport, Marc Marquez (kiri), berbincang dengan mekanik dalam sesi latihan bebas kelas 125cc GP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Cheste, Spanyol, 5 November 2010. (JAVIER SORIANO/AFP)

Baca Juga: Jadi Biang Kerok Crash 4 Pembalap Sekaligus pada MotoGP Indonesia, Jack Miller Jelaskan Kronologinya

Pembalap-pembalap juara dunia yang dicetak di tim asal Finlandia itu pun makin bertambah.

Sebut saja Johann Zarco (Moto2 2015, '16), Brad Binder (Moto3 '16), Remy Gardner (Moto2 '21), Augusto Fernandez (Moto2 '22), dan Pedro Acosta (Moto3 '21, Moto2 '23).

Kolaborasi Ajo dengan KTM dipastikan makin erat setelah dirinya dipercaya untuk menangani tim utama KTM musim depan.

Dia akan kembali menangani dua mantan pembalapnya yang telah menjelma menjadi pembalap papan atas MotoGP yaitu Binder dan Acosta.

MOTOGP.COM
Aki Ajo akan menjadi manajer tim pabrikan KTM di MotoGP pada musim 2025.

"Sebuah kehormatan untuk mendapatkan tawaran peran baru yang hebat ini dan kesempatan untuk bekerja di MotoGP bersama Red Bull KTM Factory Racing," kata Ajo, dilansir dari MotoGP.com.

"Pada saat ini MotoGP berada di level yang sangat tinggi jadi kami perlu terus bekerja di banyak aspek dan memakai berbagai kekuatan yang kami miliki untuk membentuk paket KTM ke sebuah standar yang lebih baik."

"Kami harus terus berusaha tetapi saya pikir proyek ini sudah memiliki banyak komponen untuk berada tepat di posisi yang sangat tinggi."

"Kami harus mengatur mereka dengan cara terbaik."