Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menunggu Garuda Calling Timnas Indonesia untuk Lawan Bahrain dan China, 2 Tempat Pasti Milik Mees dan Eliano, 3 Pemain Cedera

By Bagas Reza - Selasa, 1 Oktober 2024 | 14:30 WIB
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders saat menjalani sumpah WNI pada Senin (30/9/2024). (PSSI)

Di akun tiktoknya, Justin terlihat memakai semacam protektok di kaki kanannya saat bermain juggling bersama rekannya.

Di instagram eksklusifnya pada 16 September lalu, memang Justin mengakui bila ia cedera pasca-main lawan Australia.

"Sedikit mengalami cedera dari laga lawan Australia tapi tidak parah," tulisnya.

Baca Juga: Megawati Diremehkan Sebelum Red Sparks Bisa Gasak IBK Altos di KOVO Cup 2024, Pelatih Ko Hee-jin Beri Respons Tenang

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @sandywalsh

Justin sendiri tidak berlaga dalam 2 laga terakhir Wolves U-21 di Premier League 2.

Kemungkinan jika melihat protector yang dipakai Justin, ia mengalami cedera engkel.

Lalu ada Shayne yang baru mendapat cedera saat KAS Eupen menang 3-1 atas Jong KRC Genk pada Sabtu (28/9/2024) lalu.

Shayne bermain 83 menit dalam laga ini dan dilaporkan mengalami ketidaknyamanan di kakinya.

Mari kita tunggu saja Garuda Calling untuk timnas Indonesia kali ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P