Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak ada waktu bernostalgia, Arteta menginstruksikan pasukannya langsung menggempur anak asuh Enrique.
Pada upaya tepat sasaran pertamanya, The Gunners memperoleh gol pertama.
Kai Havertz menjadi aktor utama dengan sundulan indah yang bersarang ke jala gawang PSG.
Prosesnya diawali umpan jitu Leandro Trossard yang mencapai Havertz setelah penyerang Jerman itu menyelinap di antara dua bek Paris.
Sama-sama melompat dengan Gianluigi Donnarumma, Havertz lebih dulu mengenai bola dan sukses menyarangkannya ke jala sisi kanan kiper.
Cuma dalam interval 15 menit, Arsenal menggandakan skor.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Lewandowski Capai 96 Gol, Barcelona Buka Keran dengan Hancurkan Musuh 5-0
Tendangan bebas Bukayo Saka di dekat garis tepi lapangan diarahkan ke kerumunan di kotak penalti.
Bola luput dari adangan dan meluncur mulus ke jala Donnarumma.
Nama Thomas Partey sempat muncul di papan skor setelah diduga berperan membelokkan arah bola.