Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maarten Paes Belum Bisa Move On, Suasana SUGBK Saat Bela Timnas Indonesia Masih Membekas

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 2 Oktober 2024 | 17:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Ini adalah pertama kali jumlah penggemar sebanyak itu benar-benar dan untuk mendukung saya dan tim."

"Sekali lagi saya merasa sangat tenang dan juga merasakan energinya," kata Maarten Paes dilansir BolaSport.com dari Twitter FC Dallas.

Baca Juga: Cara Maarten Paes Tebak Penalti Arab Saudi, Kiper Timnas Indonesia Sudah Riset Panjang

Pemain berusia 26 tahun ini melanjutkan, bermain di depan suporter memberikan sensasi berbeda.

Dia semakin termotivasi untuk memberikan dukungan penuh demi timnas.

Selain itu, semua pemain siap memberikan yang terbaik di lapangan.

"Rasanya seperti saya harus memberikan yang terbaik untuk mereka dna itu luar biasa, untungnya."

"Pertandingan berlangsung sedemikian rupa sehingga saya bisa membantu tim dengan baik," lanjutnya.

Baca Juga: Distribusi Klub dari Skuad Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China, Persija Paling Banyak, Sumbang Tiga Nama

Dengan hasil imbang dalam dua pertandingan terakhir, Paes optimis mereka bisa melangkah jauh di babak kualifikasi ini.