Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Netizen menyoroti pelatih Timnas Indonesia yang tak mensia-siakan kesempatan ini.
Selain memantau bek Timnas Indonesia Jordi Amat, ternyata ia juga memantau pemain timnas China.
Hal ini diungkapkan oleh Shin Tae-yong secara blak-blakan dalam unggahannya belum lama ini di Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, ia memang tak meninggalkan caption apapun, tetapi Shin Tae-yong mengunggah foto bersama Jordi Amat dan juga empat pemain timnas China.
Shin Tae-yong mengunggah empat pemain Shanghai Shenhua yang juga merupakan pemain timnas China.
Empat foto pemain yang diunggah Shin Tae-yong yakni Xu Haoyang, Jiang Shenglong, Wang Hajian, Yang Zexiang.
Pemain ini menjadi perhatian Shin Tae-yong karena Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi China pada laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 15 Oktober 2024 mendatang.
Unggahan Instagram pelatih berusia 53 tahun ini pun langsung menuai berbagai komentar dari netizen.
Tak sedikit netizen yang meninggalkan komentar kocak soal gaya Shin Tae-yong yang mengunggah foto empat pemain timnas China itu.