Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sehingga bola gagal sampai ke kaki Marc Klok dan belum juga ada bola yang mampu disarangkan menjadi gol.
Persib mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan tiga pemain pada menit ke-69.
Akan tetapi, saat pergantian sepertinya beberapa pemain masih kurang panas, sehingga ada kesalahan dilakukan.
Ini karena pergantian pemain membuat Persib justru langsung kebobolan pada menit ke-70 melalui gol yang dicetak Jean Evrard Kouassi.
Gol ini tercipta setelah Victor Igbonefo gagal melakukan clearance dan bola yang ia buang justru langsung disamber oleh Jean Kouassi.
Dengan begitu, Kouassi pun langsung menendang bola begitu saja ke arah gawang dan Mendoza yang mencoba mengblok bola pun gagal menghalaunya.
Pertahanan rapat Persib hingga menit ke-70 pun gagal dipertahankan, sehingga mereka harus tertinggal 0-1 dalam laga ini.
Hingga memasuki menit ke-84, Persib berusaha untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan langsung David da Silva maupun Ciro.
Namun, bola masih terlalu mudah dihalau oleh penjaga gawang Zhejiang, sehingga Persib belum juga mampu menyamakan kedudukan.
Hingga tambahan waktu empat menit diberikan Persib masih cukup kesulitan membobol gawang Zhejiang.