Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Dapat Ribuan Dukungan di Kandang Bahrain, Suporter Datang dari Arab Saudi hingga Qatar

By Arif Setiawan - Selasa, 8 Oktober 2024 | 22:20 WIB
Suporter timnas Indonesia (fans timnas Indonesia) membentangkan logo garuda dan tubuhnya dilukis Maarten Paes di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Arya kemudian memberikan apresiasi kepada para suporter timnas Indonesia yang datang langsung.

Terlebih, para suporter tersebut ternyata telah membentuk kelompok yang sudah sangat terorganisir.

"Ini dia, hasil kemarin lawan Arab Saudi itu membuat memang di Timur Tengah para diaspora kita sangat antusias ya."

"Jadi kita sangat terima kasih dengan kawan-kawan sana, dan mereka sudah membentuk sendiri suporternya, jadi organisasi suporter sudah ada, jadi mereka rapi."

"Mereka sewa bus, sewa hotel, mereka sudah rapi banget, jadi laporan dari mereka dari temen-temen jadi ini mereka teroganisir semua, jadi sangat rapi."

"Jadi kita dengan 1500 orang suporter kita senang, daripada cuma berapa orang, ini gak hanya puluhan, itu akan membuat saya yakin akan semakin banyak dari Arab Saudi kemarin," ucap Arya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P