Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Pemain Bahrain yang Harus Diwaspadai Timnas Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 9 Oktober 2024 | 21:00 WIB
Skuad Bahrain saat jumpa Jepang di Bahrain National Stadium, Riffa, 10 September 2024 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (AFC)

Dia mencatatkan 67 caps dan menyumbangkan 31 gol sejauh ini.

Dengan ketenangan dan kemampuannya memimpin sektor penyerangan, Ismail harus diwaspadai penuh sektor pertahanan Indonesia.

Selain itu, dia membawa ambisi untuk membalas kekalahan memalukan dari Jepang dan menang atas Indonesia akan jadi suntikan motivasi bagi mereka.

"Tapi kami sekarang hanya menantikan pertandingan kami dengan Indonesia."

"Itu tidak akan mudah. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit."

"Tetapi kami akan siap untuk itu," kata Ismail Abdullatif dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu.

Ali Madan

Ali merupakan pemain termahal Bahrain yang memiliki nilai pasar Rp 52 miliar.

Nilai tersebut sama seperti Thom Haye yang menjadi pemain kedua termahal di skuad Garuda.

Pemain Al-Riffa SC ini bisa bermain multi posisi seperti winger kanan, winger kiri, gelandang kanan, gelandang kiri dan striker.