Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Termasuk Timnas Indonesia, 9 Peserta Incar Kemenangan Pertama

By Beri Bagja - Kamis, 10 Oktober 2024 | 04:30 WIB
Termasuk timnas Indonesia, ada 9 peserta yang mengincar kemenangan pertama pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di putaran ketiga. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Di atas kertas, peta kekuatan kedua tim tidak berbeda jauh jika melihat kiprah mereka di beberapa partai teraktual.

Pada matchday 1, Bahrain menang 1-0 atas Australia hanya karena gol bunuh diri Harry Souttar pada menit-menit akhir.

Hasil tersebut dicapai setelah mereka mempraktikkan permainan yang dicap negatif oleh publik Negeri Kanguru.

Kemudian Si Merah digilas Jepang 0-5, bukti bahwa level kekuatan mereka jauh di bawah raksasa Asia.

AFC
Skuad timnas Bahrain saat jumpa Jepang di Bahrain National Stadium, Riffa, 10 September 2024 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Dalam kurun setahun terakhir, Bahrain juga tidak menunjukkan penampilan istimewa.

Termasuk ketika mereka hanya menang susah payah 1-0 atas Malaysia dan Filipina, rival regional timnas Indonesia.

Andai mampu menaklukkan Kamil Al-Aswad dkk, Sang Garuda akan membukukan kemenangan pertama di putaran ketiga.

Baca Juga: Kalahkan Bahrain atau China, Timnas Indonesia Bisa Catat Rekor Wakil Tersukses ASEAN di Kualifikasi Piala Dunia

Selain timnas Indonesia, ada 8 peserta lain yang menjalankan misi pecah telur hari ini.