Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tetapi saya tadi udah dapat info untuk pertandingan besok lawan China saya tidak boleh mendampingi tim di bench," tambahnya.
Dalam keterangannya kepada BolaSport.com, Sumardji menceritakan kronologi bagaimana dirinya bisa dikartu merah.
"Ya, jadi ceritanya begini."
"Ketika wasit memberikan tambahan waktu enam menit pada babak kedua, saya langsung menyalakan stopwatch di handphone."
Baca Juga: Mode Panik, AC Milan Sudah Incar 2 Pemain di Bursa Transfer Januari
"Ketika waktu sudah memasuki menit ke-96 lewat 30 detik, saya langsung bilang ke wasit keempat bahwa pertandingan selesai."
"Saya bilang finish, finish, finish," tambahnya.
Namun ofisial keempat bernama Qasim Matar Al Hatmi memberi sinyal bila laga akan selesai satu menit lagi.
"Wasit keempat bilang ke kami, satu menit lagi."