Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Sedang Sangar-sangarnya, Bos Ducati Wajib Percaya Padanya untuk MotoGP 2025

By Agung Kurniawan - Selasa, 15 Oktober 2024 | 14:50 WIB
Pembalap Gresini Racing Marc Marquez sedang membawa bendera negaranya Spanyol usai menang pada MotoGP Aragon 2024 (MOTOGP.COM)

MOTOGP.COM
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, merayakan podium ketiga pada MotoGP Jepang 2024

Marquez menyingkirkan Jorge Martin dari Pramac Racing yang hingga saat ini masih menduduki puncak klasemen sementara MotoGP 2024.

Martin harus kembali gigit jari untuk bisa menduduki satu kursi di tim pabrikan Ducati dan memutuskan hijrah ke Aprilia musim depan.

Tak hanya itu saja, Marquez juga telah menutup peluang Enea Bastianini untuk bisa mempertahankan kursinya di sisi Bagnaia.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Australia 2024 - Mulai Subuh, Persaingan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin Semakin Mengerucut

Kedatangan rider berusia 31 tahun itu ke Ducati pastinya mengundang pro dan kontra, Claudio Domenicali turut angkat bicara.

Pria yang menjabat sebagai CEO Ducati tersebut menegaskan bahwa dirinya mempercayai Marc Marquez untuk mengawal timnya pada MotoGP 2025.

Di sisi lain, Domenicali juga tidak menutup mata bahwa langkah mengambil Marquez juga memiliki risiko layaknya sebuah perjudian.

"Kami selalu percaya padanya, meskipun ada margin risiko, seperti halnya pertaruhan lainnya," kata Domenicali, dilansir dari Motosan.

Lebih lanjut, Domenicali juga memberikan pujian kepada Marquez di mana pada musim ini berhasil menunjukkan performa yang baik bersama Gresini.