Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Jadi, kami harus hormatin apapun taktik yang diambil, tidak boleh diintervensi, tapi setelah diterapkan pelatih bisa tanya kenapa ambil langkah seperti ini,” ucapnya.
“Pokoknya jangan pernah interversi pelatih.”
PSSI pun menegaskan agar tak ada yang mengintervensi siapapun pemain yang diturunkan oleh Shin Tae-yong.
Arya mengatakan, siapapun yang dimainkan pasti pilihan terbaik pelatih.
Ia pun menekankan bahwa siapapun yang dimainkan juga merupakan pemain Indonesia yang berjuang buat Timnas Indonesia.
“Siapapun main, tidak ada harus dari a, b, c. Siapapun pemain terbaik warga negara Indonesia di timnas itu yang diturunkan pelatih, silahkan pelatih mainkan yang mana,” kata Arya.
Lebih lanjut, soal netizen mengkritik Shin Tae-yong seusai kalah.
Menurut Arya sebenarnya itu diberikan buat timnas Indonesia lebih baik.
PSSI pun pasti akan mendengarkan kritikan yang diberikan buat Timnas Indonesia.
“Soal netizen mengkritisi, itulah suporter kita, kalau dia lihat bagus akan dipuja, kalau dilihat kalah, tapi berjuang bagus meski tidak dapat poin suporter tetap dukung,” jelas Arya.
“Kalau suporter kasih kritikan, kami juga harus dengarkan itu,” tuturnya.
Untuk itu, PSSI pun tak akan tutup telinga apabila ada kritikan yang diberikan.
Namun, ia hanya berharap tak ada yang mengintervensi pelatih seusai dengan pesan dari Erick Thohir.
Harapannya dengan begitu, sang pelatih pun bisa leluasa menentukan siapa pemain yang tampil.
Siapapun yang tampill PSSI pun percaya para pemain pasti akan memberikan penampilan terbaiknya.