Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, masih pertandingan berlangsung hingga akhirnya Bharain sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-90+9.
Baca Juga: Kevin Diks Geram dengan Gaya Main Bahrain dan China Saat Hadapi Timnas Indonesia
Situasi ini membuat netizen Indonesia marah dan meninggalkan berbagai komentar ke media sosial Bahrain.
Kelakuan netizen Indonesia itu membuat BFA resah dan takut, sehingga mereka ingin melawan Timnas Indonesia di tempat netral.
Menanggapi situasi ini, Menpora mengaku sudah mendengar soal ketakutan Bahrain bertandang ke Indonesia.
Dito Ariotedjo mengatakan bahwa sebenarnya Bahrain tak harus takut.
Hal ini karena Menpora berani menjamin keamanan pemain timnas Bahrain.
"Oh pasti (jamin keamanan Bahrain)," ujar Doto Ariotedjo kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2024).
Baca Juga: Media Amerika Yakin Timnas Indonesia Juara ASEAN Cup 2024, Waktunya Shin Tae-yong Lakukan Eksperimen
Politisi Golkar tersebut menilai kekhawatiran itu hanya alasan negara anggota Asia Barat saja.