Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan hasil ini, Manchester United kembali meraih kemenangan setelah pada lima laga sebelumnya menuai rentetan hasil mengecewakan.
Pada lima laga sebelumnya di berbagai kompetisi, Manchester United sama sekali tidak mampu meraih kemenangan.
Saat ini, Setan Merah naik ke posisi 11 klasemen sementara Liga Inggris 2024-2025.
Manchester United telah mengumpulkan 11 poin dari 8 pertandingan.
Meski secara kumulatif performa Manchester United belum memuaskan, Erik ten Hag tetap memberikan pembelaan.
Baca Juga: Brentford Diuntungkan karena Kepala Bocor De Ligt, Ten Hag Marah dan Gagal Paham dengan Wasit
Ten Hag menyebutkan bahwa anak-anak asuhnya telah memainkan sepak bola luar biasa pada laga melawan Brentford.
Pelatih asal Belanda itu juga mengeklaim bahwa Manchester United hanya satu kali bermain jelek sepanjang musim ini.
Performa buruk itu datang saat Manchester United kalah 0-3 dari Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford pada 29 September 2024 lalu.
Di luar itu, Ten Hag menilai bahwa Manchester United telah bermain apik.