Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Sudah Bersabda, Man City Wajib Sapu Bersih Partai Kandang di Liga Champions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 23 Oktober 2024 | 15:45 WIB
Manchester City menargetkan kemenangan di kandang saat berlaga di Liga Champions 2024-2025. (DARREN STAPLES / AFP)

Sementara tim peringkat 9-24 wajib mengikuti play-off.

Mau tidak mau Man City harus meraih kemenangan jika ingin lolos langsung ke fase knock-out.

Terlebih termasuk menjamu Sparta, 3 laga kandang diklaim patut dimanfaatkan benar oleh Erling Haaland dkk.

Hal tersebut telah diungkapkan oleh Pep Guardiola dalam wawancara pralaga.

Pep Guardiola menekankan pentingnya meraih kemenangan di kandang.

Baca Juga: Klasemen Liga Champions - Master Unai Bawa Aston Villa Jadi Raja Kejutan, Juventus dan Dortmund Tercoreng

Itu menjadi keuntungan tersendiri apalagi dengan format Liga Champions seperti saat ini yang dirasa menantang.

"Kenyataannya adalah setiap pekan ada pertandingan-pertandingan yang luar biasa di hari Selasa dan Rabu," ucap Guardiola, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man City.

"Kami sekarang memiliki banyak tim dengan jumlah 36 tim dan hanya delapan yang lolos secara otomatis."

"Jadi saya cukup yakin akan ada pertandingan kualifikasi tambahan untuk tim papan atas dan top."