Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Tidak akan Merespons Surat dari Bahrain untuk Pindah Venue Lawan Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 25 Oktober 2024 | 06:15 WIB
Sekretaris Jendral PSSI, Yunus Nusi, saat hadir di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Kamis (24/10/2024) pagi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Warganet kesal dengan kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf yang tidak bersikap fairplay dan lebih menguntungkan Bahrain.

"FIFA saya yakin tidak akan merespons surat dari Bahrain."

"Sebab, ketika ada respon FIFA, pasti mereka akan berbicara kepada kami untuk menanyakan kemampuan kami melaksanakan pertandingan itu," kata Yunus Nusi kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: Hasil ACL 2 2024/2025 - Striker Timnas Indonesia Dapat Kartu Merah, Persib Lanjutkan Puasa Kemenangan di Asia

Kata Yunus Nusi, hubungan FIFA dan PSSI sangat baik.

Beberapa turnamen internasional di bawah naungan FIFA digelar di Indonesia.

Salah satunya Piala Dunia U-17 2023.

Piala Dunia U-17 2023 berjalan aman dan nyaman bagi para peserta.

Selain itu, timnas Indonesia juga pernah menggelar laga ujicoba melawan Argentina pada Juni 2023.

Juara Piala Dunia 2022 itu merasakan kenyamanan bermain di Tanah Air.