Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mereka tetap menilai laga berjalan positif dan mengakui hanya mencoba tak terpeleset di laga krusial lawan Indonesia.
"Kedua tim berproses ke penentuan juara grup G dengan performa yang bagus," tulis website resmi timnas Australia, Socceroos.com.
"Dengan Australia memiliki selisih gol +21, Indonesia +11, tetapi dengan hanya 5 runner-up terbaik dari sepuluh grup yang lolos, menghindari terpeleset di sini (lawan Indonesia) adalah krusial."
"Meskipun kedua tim Australia dan Indonesia bersikap positif dalam pendekatan mereka selama pertandingan."
Baca Juga: Top 10 Mobil Mewah yang Dimiliki Pemain dan Mantan Pemain Timnas Indonesia
"Pada akhirnya laga berakhir tanpa gol, dan Australia menyelesaikan pertandingan dengan juara grup G, mengoleksi 7 poin dan selisih gol lebih unggul," tambahnya.
Serupa dengan Socceroos, website AFC juga menulis bila kedua tim melakukan pendekatan positif sebelum laga berakhir 0-0.
"Australia lolos ke Piala Asia AFC U-17 Arab Saudi 2025 setelah bermain imbang tanpa gol dengan Indonesia dalam pertandingan terakhir kualifikasi Grup G."
"Kedua tim sama-sama mengantongi 7 poin, dengan Australia sebagai pemuncak grup dengan selisih gol yang lebih unggul."
"Sementara Indonesia melaju sebagai salah satu dari lima runner-up terbaik."
"Keduanya memasuki pertandingan dalam performa bagus, setelah memenangkan pertandingan masing-masing melawan Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara."
"Meskipun melakukan pendekatan positif, tidak ada satu pun yang mampu menembus pertahanan lawan sehingga pertandingan berakhir tanpa gol," bunyi laman resmi AFC.