Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sporting mengonfirmasi komunikasi resmi yang diterima dari #MUFC untuk penunjukan Amorim."
"Amorim telah mengatakan ya untuk proposal dan proyek Man United," cuit Romano, Selasa (29/10/2024) malam WIB.
???????? BREAKING: Manchester United are set to pay €10m exit clause for Rúben Amorim to become new manager, here we go!
Sporting confirm formal communication received from #MUFC for Amorim to be appointed.
Amorim has already said yes to Man Utd proposal and project. pic.twitter.com/v17tR1oqlm
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) October 29, 2024
Amorim diproyeksikan untuk menggantikan peran Erik ten Hag sebagai pelatih permanen Man United.
Ten Hag dipecat pada Senin (28/10/2024) atau sehari pasca-kekalahan tim di markas West Ham.
Saat ini kendali kepelatihan sementara dipegang eks asisten Ten Hag, Ruud van Nistelrooy.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Man United Pecat Erik ten Hag, Van Nistelrooy Naik Pangkat
Mantan mesin gol Setan Merah disiapkan untuk menjalani debut tengah pekan ini.
Van Nistelrooy bakal berada di balik kemudi ketika United menjamu Leicester City di Piala Liga Inggris, Rabu (30/10/2024) waktu lokal atau Kamis dini hari WIB.
Amorim kabarnya disiapkan untuk memulai tugasnya saat menghadapi PAOK pada lanjutan Liga Europa, Kamis (7/11/2024).
Akan tetapi, perkembangan terbaru memunculkan dugaan bahwa debut rekan seangkatan Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu bakal digeser lebih cepat.